Pemkab Manggarai

Wabup Victor Madur Secara Resmi Membuka Musrenbang Kecamatan Cibal Barat

Ruteng – Bertempat di Desa Golo Woi Kecamatan Cibal Barat,Wakil Bupati Manggarai Drs.Victor Madur membuka secara resmi kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan ( Musrenbang ) tingkat Kecamatan Cibal Barat tahun 2019.

Kegiatan Musrenbang Kecamatan serentak dilaksanakan diseluruh wilayah Kabupaten Manggarai dan tersebar di 12 Kecamatan,diikuti hampir seluruh pejabat dari Pemkab Manggarai mulai Kepala OPD,Staf Ahli,Asisten,Sekertaris Dinas,kepala Bidang serta staf.

Sementara itu Bupati Manggarai Dr.Deno Kamelus,SH.MH dan Sekda Mansetus Mitak mengikuti Musrenbang di Kecamatan Wae Ri’I dan Cibal

Wakil Bupati Victor Madur dalam sambutannya mengatakan kegiatan Musrenbang yang dilaksanakan setiap tahun merupakan perintah Undang-undang nomor 24 tahun 2004 tentang sistem perencanaan pembangunan Nasional dan Undang-undang nomor 23 tahun 2014 tentang pemerintahan Daerah,yang dijabarkan lebih lanjut dalam peraturan Menteri Dalam Negeri nomor 86 tahun 2017 tentang pelaksanaan Musrenbang,Rencana kerja pemerintah daerah sebagai forum antar pemangku kepentingan dalam rangka menyusun pembangunan di daerah.

Beberapa tujuan Musrenbang Kecamatan menurut Wakil Bupati Victor Madur diantaranya ;

  1. Membahas dan menyepakati usulan rencana kegiatan pembangunan Desa,kelurahan yang menjadi  pembangunan prioritas di wilayah kecamatan.
  2. Membahas dan menyepakati kegiatan prioritas pembangunan di wilayah kecamatan belum tercatat dalam prioritas pembangunan desa.
  3. Menyepakati pengelompokan kegiatan prioritas di wilayah kecamatan berdasarkan tugas dan fungsi perangkat daerah kabupaten/kota.

Sementara itu terkait penerapan E-Budgeting dan E-Planning,Wabup Victor Madur menjelaskan beberapa tujuan yakni ;

–         Memastikan perencanaan pembangunan daerah tepat waktu,tepat mutu dan tepat sasaran.

–         Memastikan konsistensi antara perencanaan dan penganggaran

–         Mendukung tata kelola pemerintahan yang baik sesuai Undang-undang

Kegiatan Musrenbang yang dilaksanakan menurut Wabup Victor Madur tidak bisa lepas dari konsep perencanaan yang terintegrasi,konverhensif dalam bingkai Negara kesatuan Republik Indonesia.

Oleh karena itu lanjut Wabup Victor Madur,penting untuk mengintegrasikan perencanaan Pemerintahan Kabupaten dengan Propinsi dan Nasional tahun 2019.

Beberapa point yang menjadi prioritas pembangunan Kabupaten Manggarai,lanjut Wabup Victor Madur,diantaranya ; Peningkatan pendapatan petani melalui pola SIMANTRI,peningkatan kapasitas dan kualitas Infrastruktur,serta Percepatan penanggulangan kemiskinan.

Sementara terkait tahun politik di 2018 ini,Wabup Victor Madur mengajak masyarakat agar dapat menjaga situasi dan kondisi daerah dengan aman tertib serta mengikuti dan menyukseskan seluruh tahapan-tahapan pemilihan kepala daerah dengan baik ‘’Mari kita sikapi dinamika dan perbedaan politik dengan arif dan bijaksana,demi kesuksesan pesta demokrasi rakyat di NTT.Biar kita berbeda dalam pilihan,tapi kita tetap bersaudara,’’Papar Wabup Victor Madur.

Turut hadir dalam kegiatan Musrenbang Kecamatan Cibal Barat ini diantaranya anggota DPRD dapil Cibal Barat dan Reok Barat Rafael Nanggur,Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Kasmir Sakir,Kepala Dinas Pengendalian Penduduk KB  Pemberdayaan Perempuan dan perlindungan anak Alex Asisi Mahu,Kepala Dinas  Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran lambertus Sahe,para kepala Desa,toko masyarakat,toko pemuda,serta sebagian Masyarakat Kecamatan Cibal Barat .    **(arismarsal)

Share this post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *