Pemkab Manggarai

Lepas Keberangkatan Calon Jemaah Haji, Ini Pesan Wabup Heri


Kominfo -Wakil Bupati Manggarai Heribertus Ngabut, S.H melepas keberangkatan Calon Jemaah Haji asal Manggarai tahun 2023, bertempat di aula Ranaka Kantor Bupati Manggarai, Senin 12 Juni 2023.

Wakil Bupati Heribertus Ngabut mengatakan, Acara pelepasan calon jemaah haji yang dilakukan saat ini merupakan acara penuh kebahagiaan yang bersumber dari ajaran dan keteladanan Nabi besar Muhammad SAW.

Tentunya keberangkatan menuju tanah suci kata Wabup Heri, dilandasi oleh niat melepaskan kenikmatan duniawi dan siap meneladani hidup Nabi Muhammad SAW.

Wabup Heri berpesan kepada para calon jemaah Haji, pertama para calon jemaah Haji agar melaksanakan Haji sebaik-baiknya dengan niat tulus, semata-mata beribadah kepada ALLAH Subhanahu Wa ta,ala.

Kedua, pelihara kesehatan badan juga jiwa agar mampu menjalankan ibadah dengan sempurna.

Ketiga, menjunjung tinggi Martabat Bangsa Indonesia baik selama di perjalanan maupun di tanah suci dengan bertingkah laku sopan, tertib, berlapang dada dan tidak mudah tersinggung.

Keempat, tunjukan kepribadian sebagai umat Islam, warga negara Indonesia yang ingin mencapai kebahagiaan dunia dan akhirat yang dilandasi semangat Pancasila.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Kantor Kementerian Agama mengatakan tujuan pelepasan Haji tahun ini untuk mengingatkan para calon jemaah haji khususnya dari kabupaten Manggarai bahwa perjalanan haji yang dilakukan bukan saja perjalan spiritual namun juga perjalanan wisata menjadi duta daerah.

Untuk itu Dia mengharapkan agar calon jemaah Haji, menjaga hubungan antara sesama, membangun sikap toleransi yang harmonis dalam berbagi keberagaman, keberkahan dan kemanfaatan serta saling maaf memaafkan.

Di akhir acara dilakukan penyerahan secara simbolis bantuan akomodasi dari pemerintah kabupaten Manggarai dan kartu kesehatan jemaah Haji dari Dinas Kesehatan kabupaten Manggarai kepada perwakilan jemaah calon Haji serta foto bersama.

Turut hadir dalam acara ini, Unsur Forkopimda, Pimpinan Perangkat Daerah, Para Kepala Bagian, Calon Jemaah Haji serta keluarga Calon Jemaah Haji. (ars)

Share this post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *