Pemkab Manggarai

Bupati Hery Letakan Batu Pertama Pembangunan Jembatan Wae Tilir

Kominfo-Bupati Manggarai Herybertus G.L Nabit , S.E.,M.A meletakkan batu pertama pembangunan jembatan Wae Tilir di kecamatan Satar Mese, Jumat 12 Mei 2023.

Tiba di lokasi pembangunan jembatan, Bupati dan rombongan diterima secara adat manuk kapu dan tuak curu oleh tokoh adat setempat.

Dalam sambutannya Bupati Herybertus Nabit mengatakan peletakan Batu pertama pembanguan jembatan Wae Tilir ini menandakan dimanfaatkaanya pinjaman daerah

Bupati Hery menjelaskan, total pinjaman daerah kabupaten Manggarai di Bank NTT sebesar Rp.110 miliar ‘’terima kasih kepada Bank NTT atas kerja sama dan kepercayaannya dalam proses pinjaman darah ini. Hari ini kita mulai langkah baru untuk memanfaatkan pinjaman tersebut,’’ungkapnya

Bupati Hery berharap agar proses pembangunan jembatan ini bisa berjalan dengan lancar dan bisa selesai tepat waktu sehingga pemanfaatan juga bisa segera dilakukan “saya titip pekerjaan ini kepada pa Camat, pa Kapolsek dan semua unsur di kecamatan agar bisa dikerjakan dengan baik dan berakhir tepat waktu,’’ujarnya.

Dikatakan Bupati Hery, namanya pembangunan harus bertahap sesuai kondisi ‘’kita ini melanjutlan pembangunan yang lalu, yang belum dilakukan kita lanjutkan, yang sudah dilakukan ya itu harus kita jaga. Memang belum banyak yang dilakukan dan dibuat oleh pemerintah tetapi sedikit demi sedikit kita akan lakukan,’’katanya.

Sebanyak apapun anggaran kita lanjut Bupati, tidak bisa menyelesaikan persoalan kita. Dalam kondisi terbatas yang dilakukan pemerintah adalah prioritas. Prioritas itu kita hubungkan apa yang kita sebut Visi ‘’Visi Manggarai itu, yakni Manggarai yang maju, adil dan berdaya saing,’’paparnya.

Pada kesempatan tersebut, Bupati juga membeberkan tantangan di dunia pendidikan terutama pendidikan dasar yakni literasi dasar (baca tulis) dan numerasi (menghitung) “arahan juga bagi para camat dan kepala desa kunjungi sekolah-sekolah, pastikan anak-anak bisa baca tulis dengan baik,”ucapnya.

“Bukan tidak percaya kepada para pendidik tapi itu juga bagian dari kuta mendukung pendidikan kita,”sambungnya.

Di tempat yang sama, Kepala Dinas PUPR Lambertus Paput dalam laporannya menjelaskan untuk tahun 2023 ada tiga sumber dana yang dilaksanakan, yaitu pinjaman daerah, DAK dan DAU SG (spesific grand)

Dana pinjaman daerah yang dialokasikan ke dinas PUPR jelasnya, kurang lebih Rp.80 Miliar. Dari RP 80 miliar tersebut dibagi ke dalam beberapa kegiatan, diantaranya pembangunan jembatan, pembangunan jalan, rehabilitasi jalan dan pengembangan pemukiman di kabupaten Manggarai.

Dijelaskan Lambertus, untuk kegiatan pembangunan jembatan sebesar Rp.7 Miliar lebih dan dianggarkan untuk tiga jembatan, dua jembatan di kecamatan Satar Mese dan satu jembatan di kecamatan Reok.

Selanjutnya kata Kadis Lambertus akan dilakukan pekerjaan jembatan dari dana DAK, yakni jembatan Wae Maras dan Ngali Leok serta dua ruas jalan di kecamatan Reok dan Satar Mese.

Camat Satar Mese Damianus Arjo menuturkan, di tempat yang akan dibangun jembatan ini, sering dibuat jembatan kayu. Setiap orang yang akan lewat lanjut Camat Damianus wajib memberikan retribusi kepada yang menbuat jembatan kayu “tetapi kadang sedikit menimbulkan konflik karena ada orang yang setiap hari lewat karena selalu diminta uang. sampai kami urus di kecamatan supaya memungut uang cukup sekali bagi orang yang sama,”ungkapnya.

Hal lain juga diutarakan Camat Damianus, di mana ketika terjadi hujan dan banjir atau air pasang  ada beberapa warga yang sudah siap menggotong motor “kalau motor kecil lima ribu rupiah, kalau motor yang sedikit besar sepuluh ribu,”ujarnya.

kisah-kisah di atas lanjut Camat Damianus, hanya menjadi kenangan dan cerita saja dengan peristiwa peletakan batu pertama pembangunan jembatan Wae Tilir dan Wae Nanas “kisah itu akan menjadi sebuah kenangan di masyarakat,bahwa ada kejadian seperti itu,”terangnya.

“atas nama masyarakat Satar Mese saya menyampaikan terima kasih kepada Bapak Bupati untuk pembangunan dua jembatan besar, yakni jembatan Wae Tilir dan Wae Nanas,”paparnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Pimpinan Perangkat Daerah, Kepala BPD NTT Cabang Ruteng Rommy Radja Langu, Kapolres Manggarai AKBP Edwin Saleh, Kapolsek Satar Mese, Danramil Satar Mese, Sekcam, pimpinan UPT, Kepala sekolah, kepala desa, tokoh masyarakat, tokoh adat.   (ars)

Share this post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *