Pemkab Manggarai

Bupati Manggarai Hadiri HUT Kelompok Anak Laskar Pelangi -Topak

Kominfo – Bupati Manggarai Herybertus G.L Nabit, S.E.,M.A. menghadiri perayaan hari ulang tahun atau hari jadi yang pertama dari kelompok anak Laskar Pelangi di Dusun Topak  Desa Golo Langkok kecamatan Rahong Utara kabupaten Manggarai, Sabtu 21 Mei 2022.

Tiba di dusun Topak, Bupati yang hadir didampingi Staf Ahli Bupati Dan Konstantinus, Maksimus Gandur, Camat Rahong Utara Leksi Harmin, sejumlah staf dari WVI, JPIC Keuskupan Ruteng, kader literasi serta para calon guru Penggerak, diterima secara adat Manuk Kapu dan tarian Tiba Meka oleh anak-anak komunitas Laskar Pelangi.

Rangkaian kegiatan dalam acara HUT kelompok Anak Laskar pelangi, diawali perayaan Ekaristi dipimpin langsung Romo Marten Jenarut, Pr. bertempat di halaman rumah gendang Topak.

Bupati Manggarai Herybertus Nabit ketika menyapa komunitas anak-anak Laskar Pelangi lebih banyak memberikan arahan, semangat dan motivasi baik bagi anak-anak yang tergabung dalam komunitas Laskar Pelangi-Topak maupun anak-anak komunitas tunas baru Nanu dan komunitas anak-anak dari Rampa Sasa.

Bupati Hery ketika berinteraksi dengan anak-anak komunitas tersebut menanyakan cita-cita mereka kelak seperti apa.

Selain itu Bupati Hery menitipkan pesan kepada anak-anak agar tidak cepat putus asa dan kecewa bila menemukan persoalan dalam hidup. “Ketika kita bangun pagi dan keluar dari rumah, pasti akan temui banyak masalah. Tetapi ketika ketemu dengan masalah adik-adik tidak boleh putus asa,” pinta Bupati Hery.

Sesekali Bupati Hery juga menyemangati anak-anak dengan mengajak mereka bernyanyi. ” Kalau orang bertanya, apa cita-cita kalian,  sebut saja. Jagan sampai tidak sebut. Kenapa sebut? karena alam akan membantu kita mewujudkan cita-cita itu,” terangnya.

Lebih lanjut dikatakan, kita hidup di dunia tidak sendiri. Sebut alam tadi dalam konteks adalah Iman kita. Ketika kita menyebutkan sesuatu, alam ini akan membantu kita menunjukannya.

Tetapi kata Bupati, kalau anak-anak tidak memiliki cita-cita memang tidak akan jadi apa-apa.

Selain alam lanjut Bupati, pikiran juga akan terfokus ke hal-hal tersebut, artinya adik-adik harus fokus juga dengan belajar. “Ada yang cita-cita jadi guru dan dokter, kejar itu cita-cita meski keadaan terbatas, tetapi kita tidak pernah tahu apa yang terjadi ke depan. Rezeki itu akan selalu ada,” ujarnya.

Bupati berharap, anak-anak komunitas ini akan menjadi anak-anak yang berguna bagi bangsa dan negara. “Jadi orang Katolik yang baik. Itu berarti jadi orang Manggarai, jadi orang Indonesia yang baik. Beragama sekali jalan dengan menjadi warga negara yang baik,” ujarnya.

Sementara itu, Tanti dari Wahana Visi Indonesia area program Manggarai menuturkan, WVI hadir dengan satu Visi, yakni untuk setiap anak agar dapat hidup utuh sepenuhnya.

Tanti mengatakan, dalam setiap gerakan dan pelayanan WVI punya keinginan yang sama dengan setiap stekholder untuk mewujudkan kesejahteraan anak.

Menurutnya, kegiatan kelompok anak adalah salah satu modal untuk partisipasi anak dan bentuk dukungan semua pihak kepada anak-anak.

Tanti juga menjelaskan, dengan adanya kegiatan kelompok anak, terdapat beberapa indikator yakni, partisipasi anak dan pusat kreatifitas anak “Tetap semangat. Percayalah hari ini kalian sedang merumuskan mimpi-mimpi kalian. Ke depan Golo Langkok, Manggarai dan Indonesia akan memanen mimpi-mimpi Kalian, “ucapnya.

Ia juga berharap, tidak hanya di Golo Langkok yang ada ruang partisipasi anak tetapi di seluruh wilayah Manggarai juga memiliki gerakan yang sama, yaitu gerakan untuk kesejahteraan anak.

Berbagai Acara memeriahkan HUT kelompok anak Laskar pelangi -Topak ini seperti pementasan vocal grup tarian rangkuk alu, dance, pantomim, puisi dan suguhan video kilas balik kegiatan-kegiatan anak-anak Laskar Pelangi selama satu tahun belakangan dan pelepasan balon harapan oleh Bupati Manggarai bersama anak-anak komunitas Laskar Pelangi, di mana di dalam balon berisikan tulisan harapan dari anak-anak komunitas.

Terbentuknya komunitas Laskar Pelangi-Topak juga terinspirasi dari film Laskar Pelangi, yang menceritakan perjuangan anak-anak yg serba terbatas namun memiliki semangat untuk meraih cita-cita.  (ars)

Share this post